Minggu, 24 April 2016

TULISAN Bahasa Indonesia (minggu ke 2)

           Postingan Saya kali ini akan membahas tentang karangan. Karangan itu merupakan bentuk tulisan yang mengungkapkan pikiran dan perasaan pengarang dalam satu kesatuan tema yang utuh. Karangan diartikan pula dengan rangkaian hasil pikiran atau ungkapan perasaan ke dalam bentuk tulisan yang teratur. Karangan terdiri dari karangan fiksi dan karangan nonfiksi. Contoh Karangan Fiksi yaitu Cerpen dan Dongen, dan Contoh Karangan Nonfiksi itu berupa Karangan Ilmiah dan Karangan Informatif atau Karangan Semi Ilmiah.
Lalu Apa yang membedakan Karangan Fiksi dan Karangan NonFiksi ?
Perbedaannya yang signifikan ada dalam pembuatannya, untuk Karangan fiksi merupakan karangan yang dibuat dengan menggunakan sisi imajinatif dari pengarang. Misalnya seperti dongeng dan cerita pendek.  Sedangkan karangan nonfiksi adalah karangan yang dibuat berdasarkan suatu kejadian atau realita yang benar-benar terjadi. Karangan nonfiksi dibagi menjadi karangan ilmiah dan karangan informatif.

Apa itu Karangan Ilmiah ?

Karangan ilmiah merupakan karangan yang dibuat berdasarkan hasil pengamatan atau penelitian. Cara penulisannya memiliki struktur dan aturan tersendiri yang dibuat dan ditaati oleh masyarakat ilmiah. Karangan ilmiah ini harus mengungkapkan fakta-fakta yang didapat dari penelitian tanpa menambah maupun mengurangi hasilnya. Biasanya karangan ilmiah mencantumkan kesimpulan agar pembaca dapat lebih mudah memahami isi karangan. Ciri-ciri karangan ilmiah adalah tidak persuasif, tidak argumentatif, objektif, sistematis, dan teratur. Hal ini menyebabkan karangan ilmiah tidak begitu menarik dan kemungkinan pembaca akan merasa bosan.

Dalam Tugas Ini penulis akan memposting Hasil dari Karangan Ilmiah tersebut yang bertemakan :

"APLIKASI PENGENALAN PAKAIAN ADAT DI INDONESIA UNTUK PELAJAR BERBASIS ANDROID."

Untuk Link Page bisa di akses disini :

Apa itu Karangan Non Ilmiah ?

Non Ilmiah atau di sebut juga dengan Fiksi merupakan Satu ciri yang pasti ada dalam tulisan fiksi adalah isinya yang berupa kisah rekaan. Kisah rekaan itu dalam praktik penulisannya juga tidak boleh dibuat sembarangan, unsur-unsur seperti penokohan, plot, konflik, klimaks, setting dsb.
Ciri-ciri karangan nonilmiah:
a. ditulis berdasarkan fakta pribadi,
b. fakta yang disimpulkan subyektif,
c. gaya bahasa konotatif dan populer,
d. tidak memuat hipotesis,
e. penyajian dibarengi dengan sejarah,
f. bersifat imajinatif,
g. situasi didramatisir, dan
h. bersifat persuasif.

Dalam Tugas Ini penulis akan memposting Hasil dari Karangan Non Ilmiah/Fiksi berupa Cerpen yang bertemakan :

"Gerhana Mata"

Untuk Link Page bisa di akses disini :

Dan Apa itu Karangan Semi Ilmiah ?

Karangan Semi Ilmiah merupakan sebuah penulisan yang menyajikan fakta dan fiksi dalam satu tulisan dan penulisannyapun tidak semiformal tetapi tidak sepenuhnya mengikuti metode ilmiah yang sintesis-analitis karena sering di masukkan karangan non-ilmiah. Maksud dari karangan non-ilmiah tersebut ialah karena jenis Semi Ilmiah memang masih banyak digunakan misal dalam komik, anekdot, dongeng, hikayat, novel, roman dan cerpen.

Dalam Tugas Ini penulis akan memposting Hasil dari Karangan Semi Ilmiah yang bertemakan :

"Exixtensi Bahasa Indonesia dalam Globalisasi"

Untuk Link Page bisa di akses disini :
  





Referensi :

0 komentar: